LABA KOMPREHENSIF TAHUN BERJALAN SETELAH EFEK PENYESUAIAN LABA MERGING ENTITY
Laba komprehensif tahun berjalan setelah efek penyesuaian laba merging entity tahun 2021 sebesar Rp3,24 triliun, meningkat 195,58% atau sebesar Rp2,14 triliun dibandingkan dengan tahun 2020 yang sebesar Rp1,10 triliun. Peningkatan tersebut disebabkan oleh meningkatnya laba tahun berjalan.
Adapun laba komprehensif tahun berjalan setelah efek penyesuaian laba merging entity yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk pada tahun 2021 mencapai Rp3,35 triliun, meningkat 176,48% atau Rp2,14 triliun dibandingkan dengan tahun 2020 mencapai Rp1,21 triliun. Sedangkan laba komprehensif tahun berjalan setelah efek penyesuaian laba merging entity yang dapat diatribusikan kepada kepentingan non pengendali pada tahun 2021 mencapai Rp115,08 miliar menurun 1,88% dibandingkan dengan tahun 2020 mencapai Rp117,28 miliar.