STRUKTUR PENGELOLA DIREKTORAT SUMBER DAYA MANUSIA
Tugas Direktorat Sumber Daya Manusia sebagai pengelolaan strategi bidang SDM meliputi:
- Strategi perencanaan SDM, organisasi dan budaya Perusahaan;
- Kebijakan dan pengelolaan remunerasi dan benefit;
- Kebijakan dan pengelolaan manajemen talenta dan kinerja SDM;
- Strategi rekrutmen dan pengembangan SDM;
- Kebijakan pengelolaan sistem dan infrastuktur bidang SDM;
- Strategi pengelolaan hubungan industrial, kebijakan masa persiapan pensiun, dan exit plan;
- Kebijakan dan pengelolaan arsip;
- Kebijakan dan pedoman pengadaan.
PROGRAM STRATEGIS SUMBER DAYA MANUSIA 2021
Dalam mendukung penggabungan Pelindo I, Pelindo II, Pelindo III dan Pelindo IV, telah dilaksanakan program-program strategis sumber daya manusia pada tahun 2021 yang meliputi:
- Penyiapan suksesi milenial;
- Pemenuhan standar keahlian teknis;
- Persentase perempuan dalam nominated talent;
- Kebijakan corporate parenting pengelolaan SDM;
- Harmonisasi kebijakan kepegawaian dan persiapan PKB Baru.
RENCANA DAN STRATEGI PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA TAHUN 2022
Dalam rangka penataan bidang Sumber Daya Manusia pasca penggabungan perusahaan, untuk tahun 2022 Perseroan telah menyusun program-program strategis sumber daya manusia yang meliputi:
- Standardisasi dan digitalisasi layanan kepelabuhan;
- Perempuan dalam nominated talent;
- Milenial dalam nominated talent;
- Penyusunan kajian program talent development.